CARA MEMBUAT ES GEL TAPIOKA PENGGANTI BLUE ICE DAN DRY ICE

Dewasa ini geliat bisnis online shop semakin memancangkan era keemasannya, tidak sedikit orang-orang yang rela banting setir atau membidik binis online shop. 

Pasalnya di era gadget kini memudahkan siapapun untuk melakukan transaksi berbelanja atau membeli barang apapun yang diinginkan tanpa harus beranjak keluar rumah bahkan cukup hanya melakukan pemesanan barang yang dibutuhkan dari tempat tidur. 

Berikut ini ada tips membuat frozen ice gel dari bahan tapioka, tips tentunya sangatlah membantu para pebisnis kuliner yang mengirimkan pesanan tanpa harus merasa khawatir akan barang yang dikirimnya cepat basi hal itu dikarenakan minimnya pendingin. 

Pebisnis yang baru memulai bisnis online shopnya atau pebisnis UKM yang tak memiliki pendingin portable mungkin akan merasa bimbang dengan kondisi barang pesanan pelanggan, tetapi tak perlu khawatir dilansir dari account facebook Yuyun anwar pebisnis kuliner yang memberikan tips cara membuat es gel tapioka sebagai pengganti dry ice dan blue ice, dengan bahan-bahan yang tidak sulit untuk mencarinya.

"Baca juga tips dan solusi dalam mencari ide bisnis yang mudah dijalankan" 





froze+ice+pengganti+blue+ice+dan+dry+ice
image : https://www.facebook.com/photo.php?fbid=10203564718977898&set=a.1220402509524.2029839.1212764370&type=1

 Cara membuat es gel (bubur beku) tapioka sebagai penggati blue ice dan dry ice dengan bahan-bahan sebagai berikut :

  1. 1 kg tepung tapioka/aci/sagu campur 5% garam dapur dari berat tepung kemudian masak dengan menggunakan 5-6 liter air hingga menjadi bubur dan mengental.
  2.  Angkat bubur tapioka yang dibuat, kemudian campurkan kurang lebih 250 ml cuka, aduk hingga rata dan dinginkan.
  3.  Selanjutnya kemas bubur tapioka tersebut ke dalam plastik PE (plastik gula) kemudian sealing atau ditutup rapat.
  4.  Bentuk Kemasan yang terisi bubur tapioka berbentuk tipis dan rata sehingga mudah dalam penggunaan pada saat pengiriman barang.
  5. Dinginkan bubur kemasan tersebut kedalam freezer. Tunggu sampai benar-benar membeku. 

Adapun fungsi dari es gel/ es bubur antara lain?

  • Bisa dipergunakan sebagai pendingin ketika mengirimkan makanan yang memerlukan pendingin mengirimnya luar pulau/daerah dengan mengemasnya dalam sterefoam box. Penggunaanya 20% es gel yang dikemas bersamaan dengan produk frozen food misal risol, bakso,pastel,lauk beku dst.
  • Dapat mempertahankan mempertahankan suhu chill produk pada saat berjualan ngelapak/kaki lima ketika tidak adanya fasilitas kulkas.
  • Eh, es gel bisa dibekukan ulangdan dipergunakan berulang kali.
Es gel/ es bubur tersebut tidak mudah cair, sehingga sangat cocok untuk para pebisnis UKM, karena fungsinya mirip mesin pendingin, Semoga tips cara membuat es gel/ bubur tapioka pengganti blue ice dan dry ice dapat membantu para pebisnis UKM yang mengatasi kendala dalam pengiriman frozen food.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel